Dr. Zhang Ya-Qin, PhD ~ Mengajak Pengembang Indonesia Belajar dari Tiongkok

11.08

Tahukah Anda bahwa sepuluh perusahaan internet paling top di dunia, empat di antaranya berasal dari Tiongkok?. Mereka adalah Alibaba, JD, Tencent, dan Baidu. Hal ini membuktikan betapa besarnya daya saing pemain asal Negeri Tirai Bambu, mengingat sebagian besar bisnis mereka sebetulnya dilakukan di dalam negeri saja.

"Dulu, pelaku industri Tiongkok meniru AS dari sisi model bisnis dan teknologi. Kami membuat search engine, e-commerce, dan jejaring sosial sendiri. Tapi, setelah lima tahun, perusahaan internet di Tiongkok sudah menemukan peluang baru di bisnis mobile dan layanan O2O (online-to-online)," papar Dr. Zhang Ya-Qin, PhD (President, Baidu Inc.)

Zhang mencontohkan perusahaan yang ia pimpin saat ini, Baidu. Didirikan pada lima belas tahun lalu sebagai pembuat search engine, Baidu telah berevolusi dari perusahaan internet berbasis PC menjadi mobile. Produk andalannya antara lain mesin pencari yang melayani 5 miliar query dan peta digital yang melayani 25 miliar orang. Mereka juga telah menginvestasikan US$3 miliar untuk mengembangkan layanan O2O, seperti jasa kurir/logistik dan pengantaran makanan.

Investasi di Indonesia


Demi melihat langsung pencapaian yang diraih Baidu di Indonesia selama dua tahun ini, Zhang menyempatkan diri untuk berkunjung ke Jakarta pada pertengahan Oktober silam. Selama dua hari, ia bertemu dengan Pemerintah, pembuat kebijakan, venture capital, dan pemimpin industri internet di tanah air.

Dengan penguasaan pasar mobile sampai delapan puluh persen di Tiongkok, Baidu optimis bisa membantu pengembang aplikasi asal Indonesia untuk menembus Negeri Tirai Bambu. Salah satu jenis aplikasi yang potensial yakni aplikasi travel, mengingat masih minimnya informasi bagi turis Tiongkok yang ingin berwisata ke Indonesia. Baidu berharap bisa memberi kontribusi dalam mendatangkan 18% atau sekitar 600 ribu dari total turis Tiongkok yang ditargetkan oleh Pemerintah Indonesia pada tahun 2016.

Peran Pemerintah


Setelah berinteraksi dengan para stakeholder industri internet, Zhang melihat beberapa kemiripan dan juga perbedaan antara kondisi pasar di Indonesia dan Tiongkok. Kemiripan paling jelas dari segi skala, jumlah populasi, dan kepadatan penduduk. Tingkat penetrasi mobile dan consumer spending yang tinggi juga serupa dengan keadaan di Tiongkok beberapa tahun lalu. Ia mengimbau peran aktif Pemerintah dalam membangun infrastruktur, konektivitas, dan implementasi jaringan 4G. Sangat penting bagi perusahaan internet untuk mendapat akses ke luar jalur komunikasi yang cepat, andal, dan cost effective

Di samping itu, Pemerintah sebaiknya bersikap terbuka, baik kepada perusahaan multinasional yang ingin membantu ekosistem digital lokal maupun terhadap teknologi baru yang mungkin bersifat disruptif. Tidak ketinggalan, Pemerintah juga mesti berupaya menarik talenta-talenta potensial yang berada di luar negeri untuk kembali ke Indonesia. Misalnya dengan memberi insentif atau pendanaan untuk membuka bisnis startup di tanah air.

Terakhir, Zhang menyatakan bahwa dalam beberapa hal, Indonesia justru memiliki keuntungan dibandingkan Tiongkok. Contohnya, pengembang di Indonesia bisa langsung bermain di pasar mobile yang hambatannya relatif sedikit daripada PC. Kompetisi di tanah air juga tergolong belum terlalu ketat. "Bayangkan, di Tiongkok, ada lima ratus penyedia layanan video streaming, lebih banyak daripada di AS," ungkap pemilik lebih dari enam puluh hak paten ini.

Begitu banyaknya pemain di pasar yang sama pada akhirnya memicu perang harga dan membuat mereka menghabiskan terlalu banyak modal dan subsidi. Toh, pada akhirnya, hanya segelintir yang mampu bertahan. Sisanya gulung tikar atau memilih konsolidasi (merger) satu sama lain.  

You Might Also Like

1 komentar

  1. Bayar Pakai Dengan Pulsa AXIS XL TELKOMSEL

    Anda Dapat Bermain Setiap Hari dan Selalu Menang Bersama Poker Vit

    Capsa Susun, Bandar Poker,QQ Online, Adu Q, dan Bandar Q

    Situs Situs Tersedia bebebagai jenis Permainan games online lain

    Sabung Ayam S1288, CF88, SV388, Sportsbook, Casino Online,
    Togel Online, Bola Tangkas Slots Games, Tembak Ikan, Casino




    Terima semua BANK Nasional dan Daerah, OVO GOPAY

    Whatsapp : 0812-222-2996

    POKERVITA

    BalasHapus